Simulasi Throughput Skema A-MSDU dan Block ACK pada Jaringan WiFi Menggunakan NS-3

by Teuku Yuliar Arif
( Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Syah Kuala )

Date Published: 02 Dec 2013
Published In: Seminar Nasional Sistem Informasi Indonesia (SESINDO)
Volume: 2013
Publisher: Departemen Sistem Informasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember
Language: id-ID

Keywords: Simulasi,A-MSDU,Block ACK,Throughput,WiFi,NS-3

Abstract

A-MSDU dan Block ACK merupakan dua skema baru pada lapisan MAC yang diperkenalkan pada standar WiFi IEEE 802.11n. Skema A-MSDU ditujukan untuk mengurangi overhead pengiriman multiple paket MSDU dan skema Block ACK ditujukan untuk mengefisienkan pengiriman paket ACK. Kedua skema digunakan untuk meningkatkan throughput lapisan MAC IEEE 802.11n. Simulator jaringan NS-3 dapat digunakan untuk mensimulasikan pengiriman paket melalui jaringan WiFi menggunakan skema A-MSDU dan Block ACK. Di dalam paper ini dilakukan simulasi NS-3 untuk mensimulasikan pengiriman paket MSDU menggunakan skema A-MSDU dan pengiriman paket ACK menggunakan skema Block ACK. Hasil simulasi memperlihatkan penggunaan skema A-MSDU dapat meningkatkan throughput lapisan MAC terutama pada pengiriman MSDU berukuran kecil. Penggunaan A-MSDU berukuran 7935 byte dapat memaksimalkan throughput lapisan MAC karena mengurangi overhead pengiriman paket. Skema Block ACK dapat meningkatkan throughput lapisan MAC terutama ketika digunakan untuk mentransmisikan MPDU yang berukuran kecil.


© 2024 Open Access Journal of Information Systems (OAJIS) | created by : radityo p.w (http://about.me/radityopw) and rully a.h (eraha99 [at] gmail.com)