PENERAPAN FUZZY ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS PADA SISTEM PENILAIAN PEGAWAI DI RUMAH SAKIT ONKOLOGI SURABAYA

by Wiwik Anggraeni,Renny Pradina Kusumawardani,Risky Dinal Ardianto


Date Published: 22 Sep 2014
Published In: Seminar Nasional Sistem Informasi Indonesia (SESINDO)
Volume: 2014
Publisher: Departemen Sistem Informasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember
Language: id-ID

Keywords: Customer Relationship Management,analisis RFM (Recency,Frequency,dan Monetary),metode AHP (Analytic Hierarchy Process),teknik penggalian data,perilaku dan loyalitas pelanggan

Abstract

Kualitas sumber daya manusia sangat mempengaruhi keberhasilan perusahaan dalam mencapai tujuan, baik pada aspek kinerja, profit, maupun kelangsungan hidup organisasi. Karena itu, evaluasi kinerja perlu dilakukan sebagai bahan pertimbangan dalam pengembangan sumber daya manusia. Pada banyak organisasi, evaluasi tersebut masih dilakukan secara manual sehingga cenderung subyektif. Makalah ini memaparkan implementasi metode Fuzzy Analytical Hierarchy Process untuk mengatasi masalah tersebut, dengan studi kasus Rumah Sakit Onkologi Surabaya. Metode ini menggunakan konsep fuzzy untuk mengekspresikan penilaian dalam variabel linguistik, dikombinasikan dengan perbandingan aspek kinerja pegawai berdasarkan hierarki kriteria. Metode Fuzzy AHP memberikan suatu penilaian yang lebih terukur dari segi objektivitas maupun konsistensi, namun tetap dapat menangkap pengalaman dan penilaian manusia. Eksperimen menunjukkan bahwa implementasi yang dilakukan memberikan hasil yang sesuai dengan penilaian dari asesor berpengalaman. Dengan demikian, sistem ini sangat potensial untuk membantu pihak rumah sakit dalam melakukan penilaian pegawai secara objektif sehingga mendorong peningkatan kualitas kinerja sumber daya manusia yang ada.


© 2024 Open Access Journal of Information Systems (OAJIS) | created by : radityo p.w (http://about.me/radityopw) and rully a.h (eraha99 [at] gmail.com)