Hubungan Antara Tingkat Penggunaan Internet Dengan Persepsi Peningkatan Prestasi Pada Pelajar Sma Di Surabaya

by Syukur Ikhsani,Nur Aini Rakhmawati
( Lembaga Penelitian dan pengabdian Masyarakat (LPPM) STMIK Royal Kisaran Sumatera Utara )

Date Published: 01 Mar 2016
Published In: Jurnal Teknologi dan Sistem Informasi STMIK Royal
Volume: 2
Publisher: Lembaga Penelitian dan pengabdian Masyarakat (LPPM) STMIK Royal Kisaran Sumatera Utara
Language: id-ID

Keywords: Internet,tingkat penggunaan,peningkatan prestasi,pelajar SMA

Abstract

Internet hari ini seperti sudah menjadi barang yang biasa bagi orang-orang Indonesia. Masyarakat sangat menyukaai untuk terus terhubung dengan internet dimanapun dan kapanpun mereka bisa. Ini sangat bertolak belakang jika kita membayangkan untuk kembali ke era tahun 90-an. Kondisi sekarang ini memberikan efek, tak terkecuali bagi pelajar Indonesia. Mereka mulai untuk menggunakan internet untuk kegiatan sehari-harinya. Namun sangat disayangkan penggunaan internet masih dianggap hanya untuk kesenangan belaka. Mereka tidak menggunakan internet untuk meningkatkan prestasinya dalam masalah akademik. Oleh karena itu kami mengembangkan sebuah penelitian untuk para pelajar di Surabaya untuk mengetahui hubungan antara tingkat penggunaan internet dengan persepsi mereka terhadap peningkatan prestasi akademik di sekolah. Kami telah bertanya kepada beberapa pelajar yang bersekolah di SMA IPIEMS, Surabaya dan menemukan beberapa fakta yang menarik tentang tingkat penggunaan internet yang mereka lakukan dan persepsi tentang peningkatan prestasi pada akademik mereka. Mayoritas responden menganggap bahwa menggunakan internet dalam waktu yang panjang dapat menurunkan prestasi mereka dalam akademik. Para pelajar sepertinya membutuhkan motivasi dan pembelajaran tentang penggunaan internet dalam meningkatkan prestasi dalam hal akademik di sekolah dari para guru dan orang tua mereka sendiri.


© 2024 Open Access Journal of Information Systems (OAJIS) | created by : radityo p.w (http://about.me/radityopw) and rully a.h (eraha99 [at] gmail.com)