Sistem Penginderaan Berbasis UAV Untuk Membantu Operasi Pencarian dan Penyelamatan Korban Kecelakaan di Wilayah Pegunungan

by Ketut Bayu Yogha,Rajalida Lipikorn
( Departemen Sistem Informasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember )

Date Published: 03 May 2017
Published In: Jurnal SISFO : Inspirasi Profesional Sistem Informasi
Volume: Vol 6 No 3
Publisher: Departemen Sistem Informasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember
Language: id-ID

https://doi.org/10.24089/j.sisfo.2017.05.003

Keywords: Search and Rescue,Drone,Pencarian Lokasi Kecelakaan,Pegunungan

Abstract

Operasi Search and Rescue (SAR) pada umumnya selalu berpacu dengan waktu yang terbatas dengan kondisi alam dan cuaca yang dinamis seperti kasus hilangnya pesawat Sukhoi Super Jet-100 di Gunung Salak pada saat promotion flight tahun 2012 yang lalu, sehingga sangat penting membekali tim SAR darat menggunakan perangkat terbang portable yang setiap saat digunakan petugas penyelamat di lapangan untuk membantu mendeteksi atau memvisualkan lokasi kecelakaan pada lokasi yang sulit dijangkau ataupun pada cuaca yang buruk serta disimpan secara visual dalam bentuk video ataupun gambar. Penelitian ini mengusulkan pembuatan wahana penginderaan jarak jauh berbasis Unmanned Aerial Vehicle (UAV) / drone berpenggerak empat (4) rotor yang dapat membantu tim pencari darat memvisualisasi atau mendeteksi lokasi kecelakaan yang terutama berada di wilayah pegunungan atau perbukitan. Drone dapat dikendalikan baik secara manual menggunakan remote control maupun otomatis. Paper ini merupakan tahap pertama dalam pembuatan wahana, dimana fokus utamanya adalah pengembangan frame dan rangkaian elektronik yang akan dikembangkan selanjutnya pada penelitian berikutnya


© 2024 Open Access Journal of Information Systems (OAJIS) | created by : radityo p.w (http://about.me/radityopw) and rully a.h (eraha99 [at] gmail.com)