ANALISIS POLA KETIDAKSEMPURNAAN CATATAN KEJADIAN SEBAGAI MASUKAN DALAM PROCESS MINING

by Satrio Adi Priyambada,Mahendrawathi ER


Date Published: 30 Nov -0001
Published In: Seminar Nasional Sistem Informasi Indonesia (SESINDO)
Volume: 2017
Publisher: Departemen Sistem Informasi, Institut Teknologi Sepuluh Nopember
Language: id-ID

Keywords: process mining,Catatan kejadian,Pola Ketidaksempurnaan

Abstract

Process mining merupakan teknik yang digunakan untuk memodelkan dan menganalisis proses bisnis berdasarkan catatan kejadian yang diekstrak dari sistem informasi organisasi. Data yang diektrak adalah catatan kejadian yang terdiri dari case, aktivitas dan waktu aktivitas itu dikerjakan. Salah satu kendala dari teknik process mining adalah mengenai isu kualitas serta pola ketidaksempurnaan dari catatan kejadian. Dalam penelitian ini dilakukan analisis dan identifikasi pola ketidaksempurnaan dari berbagai tipe perusahaan, yaitu manufaktur, healthcare dan edukasi. Dalam melakukan analisis diperlukan pengumpulan data berupa catatan kejadian dari tugas akhir mahasiswa. Data catatan kejadian yang didapatkan berasal dari berbagai jenis perusahaan seperti perusahaan manufaktur, healthcare maupun edukasi. Analisis dilakukan dengan mengidentifikasi adanya pola ketidaksempurnaan serta solusi penyelesaiannya. Identifikasi juga dilakukan dengan menemukan pola ketidaksempurnaan baru jika dimungkinkan serta solusinya. Penelitian ini dapat mengidentifikasi berbagai pola ketidaksempurnaan yang sebelumnya telah diajukan serta menemukan pola ketidaksempurnaan baru.


© 2024 Open Access Journal of Information Systems (OAJIS) | created by : radityo p.w (http://about.me/radityopw) and rully a.h (eraha99 [at] gmail.com)