Keywords: sistem informasi,Sistem Rekomendasi,KNN,Aplikasi Android,penyewaan gedung
Sistem rekomendasi saat ini sudah sangat berkembang dan digunakan dalam banyak aplikasi baik itu aplikasi untuk perusahaan maupun untuk perorangan atau individu, sistem rekomendasi dapat banyak membantu pengguna aplikasi dalam memilih kebutuhan berdasarkan pereferensi pengguna tersebut, Seperti yang termasuk didalam aplikasi penelitian ini. Sistem rekomendasi dalam aplikasi ini digunakan dan bermanfaat bagi pengguna dalam pemilihan gedung serbaguna berdasarkan beberapa kriteria, dalam pembuatan aplikasi ini menggunakan metode seperti Case-Based Reasoning, aplikasi ini dibuat dalam bentuk aplikasi mobile menggunakan OS Android bahasa pemograman java. Batasan wilayah cakupan gedung serbaguna pada penelitian ini hanya untuk wilayah jakarta Selatan.